Belajar Produksi Semen, Mahasiswa FT USK & UNIMAP Kunjungi PT SBA   

Program Studi Teknik Industri, Departemen Teknik Mesin dan Industri (DTMI) Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala (USK), mengadakan kunjungan industri ke PT Solusi Bangun Andalas (SBA), salah satu perusahaan semen terkemuka di Indonesia. Kegiatan ini juga diikuti mahasiswa pertukaran dari Universiti Malaysia Perlis (UNIMAP), sehingga menjadi ajang kolaborasi akademik lintas negara. 

Rombongan mahasiswa didampingi oleh Ketua DTMI, Prof. Dr. Ir. Syarizal Fonna, S.T., M.Sc., IPM., serta Ketua Program Studi Teknik Industri, Ir. Didi Asmadi, S.T.P., M.T., IPM., bersama sejumlah dosen pendamping lainnya. Kunjungan ini bertujuan memperluas wawasan mahasiswa tentang proses produksi semen sekaligus memahami tantangan yang dihadapi industri strategis tersebut. 

Sebelum memasuki area pabrik, rombongan disambut hangat oleh manajemen PT SBA. Faraby Azwany, perwakilan perusahaan, membuka kegiatan dengan pemaparan profil serta alur produksi semen. Kehadiran Production Manager PT SBA, Kholid Mawardi, bersama jajaran manajemen yang mendampingi sepanjang kunjungan, menambah nilai penting bagi kegiatan ini. 

Dalam sambutannya, Prof. Syarizal Fonna menekankan pentingnya pembelajaran lapangan bagi mahasiswa. “Melalui kunjungan ini, mahasiswa bisa memahami persoalan industri secara praktis sekaligus memperluas jejaring akademik maupun profesional,” ujarnya. 

Sesi tanya jawab berlangsung interaktif. Mahasiswa antusias mengajukan pertanyaan terkait efisiensi energi, teknologi ramah lingkungan, hingga peluang karier di industri semen. Para praktisi PT SBA pun memberikan jawaban yang membuka wawasan mahasiswa mengenai dinamika dan inovasi di dunia kerja. 

Sebagai bentuk apresiasi, PT SBA memberikan merchandise kepada mahasiswa yang aktif bertanya. 

Bharat, salah satu mahasiswa UNIMAP, menyampaikan pengalamannya. “Kami belajar langsung bagaimana perusahaan besar di Indonesia menjaga kualitas produksi sekaligus keberlanjutan lingkungan. Ini pengalaman yang sangat berharga,” ungkapnya.

Siap menghubungi kami? Kami ingin mendengar kabar dari Anda.
Scroll to Top