Skip to content
01

Fakultas Teknik USK menjalin kerjasama dengan Universitas Pertamina, Universitas Indonesia, dan Institut Teknologi Bandung

Pada hari Senin pagi tanggal 15 Januari 2024 penandatanganan kerja dilakukan di Kampus Universitas Pertamina yang berkedudukan di Jalan Teuku Nyak Arief, Simprug, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Penandatanganan ini dihadiri oleh Prof. Dr. techn. Djoko Triyono, S, Si., M.S selaku Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengembangan dan Kerja Sama Universitas Pertamina dan jajaran Universitas Pertamina dan pihak fakultas dan program studi terkait.

Ruang lingkup Perjanjian Kerja Sama dengan Universitas Pertamina ini mencakup bidang:

  1. Melaksanakan kegiatan pendidikan dan pelatihan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat, serta penyediaan sumber daya manusia;
  2. Merencanakan, memfasilitasi dan melaksanakan program Desa Mandiri Energi, Desa Mandiri Air Minum dan/atau Desa Mandiri Ekowisata;
  3. Kuliah Kerja Praktik dan Program Magang dalam rangka Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk jurusan dan program studi yang berkenaan dengan pihak terkait;
  4. Kegiatan pelatihan/workshop untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme sumber daya manusia dalam rangka mendukung tercapainya tujuan dan sasaran seluruh pihak terkait;
  5. Keterlibatan secara bersama dalam kegiatan konsultansi dengan pihak dunia usaha dan dunia industri/stakeholder/pihak ketiga.

Sedangkan pada hari Senin siang tanggal 15 Januari 2024 penandatanganan kerja sama dilakukan di Kampus UI Depok, Jawa Barat. Pelaksanaan Kerjasama antara Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala dengan salah satu Fakultas Teknik dan Universitas terbaik di Indonesia ini adalah untuk menindaklanjuti Nota Kesepahaman antara Universitas Indonesia dengan Universitas Syiah Kuala Nomor: 40/NKB/R/UI/2020 dan Nomor: B/111/UN11/HK.07.00/2020 tanggal 1 Januari 2020. Dalam penandatanganan kerjasama ini turut hadir Rektor Universitas Indonesia, Wakil rektor dan Pejabat Universitas Indonesia karena acara ini dirangkai bersamaan dengan acara Topping off ceremony pembangunan Gedung Interdisciplinary Engineering (ICE) Fakultas Teknik Universitas Indonesia. Penandatangana kerjasama dilakukan oleh Prof. Dr. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas Indonesia.

Adapun ruang lingkup Perjanjian Kerjasama ini mencakup bidang:

  1. Melaksanakan berbagai kegiatan pendidikan dan pelatihan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat, serta penyediaan sumber daya manusia industri;
  2. Pengiriman Dosen Studi Lanjut, dimana seluruh pihak dapat mengajukan salah satu dosennya untuk menjadi Co-Promotor/pembimbing pada Fakultas Teknik Universitas Indonesia dan Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala;
  3. Kuliah Kerja Praktik dan Program Magang dalam rangka Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk jurusan dan program studi yang berkenaan dengan pihak terkait;
  4. Kegiatan pelatihan/workshop untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme sumber daya manusia dalam rangka mendukung tercapainya tujuan dan sasaran seluruh pihak terkait;
  5. Keterlibatan secara bersama dalam kegiatan konsultansi dengan pihak dunia usaha dan dunia industri/stakeholder/pihak ketiga.
  6. Kegiatan-kegiatan lainnya yang disepakati bersama.

Pada hari berikutnya, Selasa siang tanggal 16 Januari 2024 penandatanganan kerja sama dengan Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan Institut Teknologi Bandung dilakukan di Kampus Ganesha, Bandung. Dalam acara penandatanganan kerjasama ini dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) Institut Teknologi Bandung, Prof. Ir. Ridho Kresna Wattimena, M.T., Ph.D, Para Wakil Dekan dan para ketua departemen yang ada di FTTM ITB. Sementara penandatanganan kerjasama dengan Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FTIB) Institut Teknologi Bandung dilaksanakan pada hari Rabu pagi tanggal 17 Januari 2024 bertempat di Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian Institut Teknologi Bandung. Dalam acara ini Dekan Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala Prof. Dr. Ir. Alfiansyah Yulianur BC, IPU, ASEAN Eng. dan kedua Wakil Dekan Dr. Ir. Farid Mulana, ST., M.Eng., dan Dr. Ir. Ramzi Adriman, ST., M.Sc. disambut oleh Dekan Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FTIB) Institut Teknologi Bandung, Prof. Dr. Irwan Meilano, S.T., M.Sc. beserta ketua departemen dari FTIB.

Ruang lingkup Perjanjian dengan kedua Fakultas, yang ada di Institut Teknologi Bandung mencakup bidang sebagai berikut:

  1. Melaksanakan berbagai kegiatan pendidikan dan pelatihan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat, serta penyediaan sumber daya manusia industri;
  2. Pengiriman Dosen Studi Lanjut, dimana PARA PIHAK dapat mengajukan salah satu dosennya untuk menjadi Co Promotor/pembimbing pada Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian dan Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan Institut Teknologi Bandung serta Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala;
  3. Kuliah Kerja Praktik dan Program Magang dalam rangka Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) untuk jurusan dan program studi yang berkenaan dengan pihak terkait;
  4. Kegiatan pelatihan/workshop untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme sumber daya manusia dalam rangka mendukung tercapainya tujuan dan sasaran pihak terkait;
  5. Keterlibatan secara bersama dalam kegiatan konsultansi dengan pihak dunia usaha dan dunia industri/stakeholder/pihak ketiga;
  6. Detasering Dosen Muda Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala ke Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan Institut Teknologi Bandung;
  7. Kegiatan-kegiatan lainnya yang disepakati oleh pihak terkait

Dengan adanya Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan ketiga Universitas ini diharapkan selanjutnya pihak departemen dan program studi yang ada di Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala dapat segera menindaklanjuti perjanjian pelaksanaan (Implementing Agreement) dengan masing-masing mitra/departemen/program studi yang ada di Universitas Pertamina, Fakultas Teknik Universitas Indonesia, Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) dan Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FTIB) Institut Teknologi Bandung.